Slamet, Pedagang Macam-macam Sayuran Segar di Pasar Inpres Blok B Lubuklinggau.

Maret 22, 2024

 

Lubuklinggau, Sumsel - Jika di bandingkan kita yang hanya belanja dan menghabiskan uang untuk belanja, Slamet seorang "pedagang sayur" di pasar inpres blok B Lubuklinggau merupakan seseorang yang ahli mengumpulkan bahan pangan dan jenis sayuran yang kita butuhkan dan yang kita request mulai pukul 00.15 WIB dinihari, (Rabu 20/3/2024)


Kita pun sebenarnya bisa dan mampu untuk mengumpulkan berbagai macam sayuran serta berbagai bahan pangan apapun namun apakah sanggup melakukannya setiap hari?

Slamet mengatur dan me-manage berbagai sayuran dan berbagai bahan pangan yang kita request di pasar inpres blok B mulai pukul 00.15 WIB dinihari.




Slamet pedagang sayur yang saya temui setiap hari di pasar inpres blok B Lubuklinggau memiliki kemampuan untuk mengatur dan menghandle sayuran, bahan pangan.


Kemampuan Slamet mengumpulkan sayur dan bahan pangan dan untuk dijual kepada masyarakat Lubuklinggau merupakan hal yang luar biasa.

Ia terbiasa meng-handle segala macam sayuran agar tidak rusak dan tidak busuk agar bisa kita pakai untuk konsumsi anggota keluarga. Ia memiliki kemampuan untuk mengumpulkan segala macam yang kita butuhkan di dapur di satu tempat di toko dagangannya yang ia pakai di pasar inpres blok B.


Mungkin kita tak sanggup muter muter ke berbagai tempat hanya untuk membeli bahan masakan? Berkat pedagang sayur inilah ilmu dan sistem ekonomi terwujud.


Kita yang hanya memiliki kemampuan untuk mencari uang di mudahkan oleh pedagang sayur untuk berbelanja di satu tempat tanpa perlu repot mengobrak-abrik pasar demi mencari 1 ons cabe. Sangat berterimakasih kepada pedagang sayur demi kenyamanan diri kita dan keluarga. Pembeli bisa request bahan makanan atau sayuran apapun kepadanya, Jika harga nya pas dan masuk akal.

Belajarlah mengenai pengetahuan bahan-bahan dapur dari pedagang sayur yang satu ini. Kita bisa mendapat penjelasan detail mengenai perbedaan cabe, kubis, wortel, kentang, tomat dll. Karena saya sudah melihat, membantu dan belajar dari keahlian dan kemampuan yang dimilikinya. (*/Budi)

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »