Menyambut Ulang Tahun 5 Dewa di Kelenteng Wie Teng Bio di Kota Lubuklinggau, Sumatera Selatan (Sumsel).

Januari 14, 2024

 


LUBUKLINGGAU, SUMSEL

Salah satu Kelenteng Wie Teng Bio di Kota Lubuklinggau Sumatera Selatan (Sumsel) mengadakan kegiatan acara ulang tahun 5 Dewa.


Kegiatan yang menyambut ulang tahun 5 Dewa dilakukan di Kelenteng Wie Teng Bio di jalan Riau, Kecamatan Lubuk linggau Timur I, Kota Lubuklinggau, Sumatera Selatan (Sumsel), Sabtu (13/1/2024).


Kegiatan acara ini dilakukan oleh umat Konghucu yang melakukan Sembahyang sebagai wujud penghormatan kepada 5 Dewa dan tanda terima kasih kepada para Dewa Dewi sekaligus leluhur agar mendapatkan berkah, kesehatan dan panjang umur.


Konghucu merupakan salah satu agama tertua di dunia. Dan agama ini terkenal dengan para penganut yang tentunya orang Tionghoa.

Konghucu adalah seorang guru, cendikiawan yang terkenal, dan juga filsuf dari negara China kuno. Falsafahnya mementingkan moralitas pribadi dan pemerintahan, dan menjadi populer karena asasnya yang kuat pada sifat-sifat tradisonal Tionghoa.


Di Indonesia Konghucu diakui sebagai agama, sehingga yang menganut agama Konghucu justru orang Indonesia (terlepas penganut dari keturunan Tionghoa atau bukan). Di negara lain? tidak ada penganut agama Konghucu karena ajaran tersebut tidak eksis sebagai agama diluar Indonesia.


Kalau ajarannya sih banyak yang mempraktekkan, termasuk (jelas) di China, Taiwan, Hong Kong, Korea, Vietnam, Singapura, Jepang, dll yang berbatasan dengan China. (Budi S)

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »